6 Aplikasi Android Islami Untuk Anak Terbaru

Aplikasi Android Islami Untuk Anak Terbaru – Tak selamanya aplikasi android memuat hal-hal negatif ataupun yang tidak bermanfaat. Mengapa demikian? Karena saat ini android sudah memiliki aplikasi android islami untuk anak-anak. Dimana di aplikasi ini para orang tua bisa mengajarkan pada anak-anaknya hal yang positif dan bermanfaat untuk kelangsungan hidupnya kelak. Dan berikut beberapa aplikasi android islami untuk anak yang bisa Anda miliki.

Daftar Nama Aplikasi Android Islami Anak-anak

  1. Aplikasi Kisah Sahabat Nabi

Di dalam aplikasi ini anak-anak akan menemukan kisah-kisah sahabat nabi yang belum mereka ketahui. Kisah sahabat nabi ini cukup unik dan lengkap dimana ketika anak-anak mengklik setiap nama sahabat nabi akan keluar cerita tentang kisah sahabat nabi tersebut.

aplikasi sahabat nabi

Aplikasi Android Islami Untuk Anak

  1. Aplikasi Panduan Belajar Wudhu

Untuk Anda para orang tua tak perlu bingung dan ragu ketika ada bagian BAB wudhu yang tidak Anda ketahui. Karena saat ini di aplikasi android sudah tersedia panduan belajar wudhu secara lengkap untuk anak-anak Anda. Dalam panduan wudhu ini dilengkapi juga dengan do’a-do’a wudhu yang sangat bermanfaat.

  1. Aplikasi Belajar Menulis Hijaiyah

Jika di zaman dahulu aplikasi belajar menulis hijaiyah ini didapat di sekolah umum atau sekolah agama, saat ini bisa lebih mudah dan canggih untuk menulis hijaiyah melalui aplikasi android. Aplikasi tersebut bisa diakses di playstore dimana saat belajar huruf hijaiyah tersebut Anda bisa dengan leluasa belajar dengan melalui animasi yang lebih menarik anak Anda.

  1. Aplikasi Panduan Shalat

Dalam aplikasi android terdapat panduan shalat dimana fungsinya untuk memudahkan Anda dan orang tua untuk memahami dan mengetahui bacaan shalat dan juga tata cara shalat. Tata cara shalat ini dilengkapi dengan bacaan do’a bahasa arab dengan lengkap dan mudah disertai dengan bahasa latin yang terdapat di aplikasi ini.

aplikasi shalat

  1. Aplikasi iQuran

Aplikasi ini bisa untuk anak Anda dalam memperdalam belajar Al-Qur’an. Kelebihan yang ada dalam aplikasi ini adalah terdapatnya tajwid yang bisa membimbing anak Anda membaca Qur’an dengan baik dan benar. Selain tajwid terdapat pula terjemahan Al-Qur’an dimana anak Anda bisa dengan mudah memahami arti dan kandungan Al-Qur’an.

  1. Aplikasi TV Dakwah Islam

Merupakan sebuah fasilitas TV Islam memuat hal-hal informasi yang berkaitan dengan islam saat ini. terdapat pula channel kartun Islam yang syarat dengan nilai moral yang sangat bermanfaat.

Itulah beberapa aplikasi android Islami untuk anak Anda yang perlu dimiliki. Semoga informasi ini bermanfaat dan menambah wawasan Anda tentang aplikasi android.

You might like

About the Author: Sundus Afifah