Perbedaan OS Windows 32 Bit dan 64 Bit – Bagi anda yang sering berkutat dengan dunia komputer dan IT tentunya sudah sering mendengar kata 32 bit dan juga 64 bit. Kedua sistem tersebut pasti sering anda lihat meskipun mungkin memang anda belum mengetahui perbedaan dari kedua sistem tersebut dan sistem yang mana yang sebaiknya anda gunakan untuk PC atau Lapto yang anda miliki. Kedua sistem tersebut tentu ada penjelasannya. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas perbedaan antara kedua sistem tersebut.
Sebelum munculnya sistem operasi dengan sistem 32 bit dan juga 63 bit sebenarnya Windows mengeluarkan sistem operasi MS-DOS dengan tambahan perangkat lunak 16 bit. Sistem ini dipersiapkan oleh windows pada saat itu untuk membantu komputer yang awalnya hanya bisa membaca informasi berupa teks. Dengan adanya perangkat lunak ini windows berniat memenuhi kebutuhan komputer agar bisa membaca informasi berupa gambar.
Perbedaan Antara OS Windows 32 Bit dan 64 Bit
Kata “bit” ini sendiri sebenarnya berasal dari cara komputer yang mengkonfersi sebuah informasi dari kode yang berbentuk angka Biner. Angka biner ini bisa juga disebut sebuah kode yang terdiri dua digit angka yaitu angka 1 dan juga 0. Dari kedua digit tersebut dapat kita sebut sebagai satu bit. Jadi jika anda melihat 32 bit dalam sistem operasi yang anda gunakan maka bisa disimpulkan bahwa komputer anda dapat mengakses informasi berjumlah 32 digit secara sekaligus.
Jadi jika dijelaskan secara sederhana antara Sistem Operasi 32 bit dan juga Sistem Operasi 64 bit tentunya komputer dengan sistem 64 bit ini lebih bisa diunggulkan disbanding dengan sistem operasi 32 bit. Hal tersebut tentunya dapat anda ketahui karena komputer dengan sistem operasi 64 bit ini dapat membaca informasi 2 kali lipat lebih banyak dari sistem 32 bit. Jadi secara sederhananya jika disimpulkan adalah Sistem Operasi dengan sistem 64 bit ini dapat mengakses informasi lebih banyak dibanding dengan Sistem Operasi dengan sistem 32 bit.
Tapi meskipun memang Sistem Operasi Windows 64 bit ini lebih unggul jika dibandingkan dengan sistem operasi Windows 32 bit, anda tidak bisa sembarangan memasang sistem operasi 64 bit ini di komputer atau laptop yang anda miliki. Sebelum anda memasang sistem operasi dalam komputer atau laptop yang anda miliki, anda harus melihat spesifikasi dari komputer atau laptop yang anda miliki.
Jika anda ingin memasang sistem operasi windows 64 ini anda harus memastikan terlebih dahulu bahwa perangkat yang akan dipasangi sistem operasi tersebut memadai. Kita ambil contoh dari RAM yang memadai untuk dipasangi sistem operasi windows 64 bit ini adalah RAM yang berukuran 4GB atau mungkin lebih baik jika lebih dari ukuran tersebut. Besarnya RAM tersebut sangat diperlukan karena memang Sistem Operasi 64 bit ini akan memakan banyak tempat ketika dijalankan jika dibandingkan dengan sistem operasi 32 bit.
Jadi apabila disimpulkan, jika anda memiliki perangkat komputer atau laptop dengan RAM yang berukuran 4GB atau kurang lebih baik anda memasang sistem operasi 32 bit saja agar kinerja dari perangkat anda tidak terganggu. Apalagi untuk anda yang menggunakan perangkat Notebook, penggunaan Sistem Operasi 32 bit akan jauh lebih baik digunakan bila dibandingkan dengan sistem operasi 64 bit karena Notebook biasanya hanya memiliki 2 Slot Memory yang terdiiri dari 2 GB di masing Slotnya. Selain itu perusahaan dari notebooknya juga biasanya hanya menyediakan driver 32 bit.
Tapi jika memang memadai untuk memasang sistem operasi 64 bit anda bisa memasang sistem operasi tersebut diperangkat yang anda miliki. Demikianlah sedikit penjelasan mengenai perbedaan antara Os Windows 32 bit dan 64 bit. Terima kasih telah membaca dan semoga bisa bermanfaat.